Bungkulan Mekorot Festival

SANG MENTARI 15 Agustus 2022 12:40:59 WITA

Langit Desa Bungkulan cerah beberapa hari kebelakang, dengan angin yang berhembus sepoi-sepoi, mendukung Karang Taruna Satya Wahana Bakti menggelar Festival Mekorot DI Pantai Segara Bungkulan pada hari Sabtu, 13/8/22.

Tradisi mekorot atau adu layangan hingga putus merupakan salah satu permainan tradisonal khas Buleleng. Mekorot tidak bisa dilakukan sembarangan, butuh keahlian dan pengalaman untuk beradu layang di angkasa. Yang menang adalah yang mampu memutuskan tali layangan lawan di angkasa.

Tak ingin permainan tradisional mekorot tergerus oleh perkembangan jaman dan tenggelam oleh permainan modern, Karang Taruna Satya Wahana Bakti mengadakan Festival Mekorot dirangkaikan dengan perayaan HUT RI ke 77. Hanya dengan koin sejumlah Rp. 5.000 peserta sudah bisa mendaftarkan diri untuk ikut menjadi peserta lomba. Peserta juga dibebaskan membawa peralatan lomba sendiri, juga dengan membawa layangan maksimal 5 buah. Hadiah yang didapat berupa uang tunai dan piagam penghargaan.

Festival Mekorot yang diadakan di Pantai Segara Desa Bungkulan cukup mendapat antusias masyarakat baik dari kaula muda maupun tua. Panitia Festival Mekorot, Ayu Dita mengatakan Festival Mekorot yang digelar bukan hanya sebagai media hiburan saja, tapi juga sebagai edukasi bagi masyarakat khususnya generasi muda agar lebih mengenal permainan tradisional tersebut ditengah perkembangan jaman modern. “Hasil biaya pendaftaran Festival Mekorot akan kami donasikan kepada anak yatm piatu yang membutuhkan. Ini adalah suatu bentuk komitmen kami sebagai pemuda yang tergabung dalam wadah Karang Taruna Desa Bungkulan untuk selalu membantu Pemerintah Desa bergerak dibidang Kesejahteraan Sosial” ungkap Ari selaku Ketua Karang Taruna. Peserta yang ikut berpartisipas dalam perlombaan kali ini berjumlah 61 orang, yang ada juga dari luar Desa Bungkulan.

Perbekel Desa Bungkulan mengapresiasi gelaran Festival Mekorot diadakan oleh Karang Taruna Satya Wahana Bakti di Desa Bungkulan. Berkat kerjasama seluruh panitia yang terdiri atas Ketua dan anggota Karang Taruna Satya Wahana Bakti Desa Bungkulan, Perangkat Desa Bungkulan serta mahasiswa KKN-PPM UNUD yang sudah menyumbangkan tenaganya untuk kelancaran Festival Mekorot tersebut. Juga tidak lupa kepada seluruh peserta Festival Mekorot dan masyarakat yang turut hadir menyaksikan acara tersebut yang menambah makin semaraknya perayaan HUT RI ke 77. “Kami selaku Pemerintah Desa berusaha untuk melestarikan permainan tradisional khususnya mekorot sebagai warisan budaya adiluhung. Selamat kepada sang juara”.

Komentar atas Bungkulan Mekorot Festival

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Bungkulan

tampilkan dalam peta lebih besar