JELANG PILKEL DESA BUNGKULAN, PARA KANDIDAT CALON PERBEKEL BEREBUT HATI MASYARAKAT

SANG MENTARI 25 Juni 2019 13:53:49 WITA

Masyarakat Desa Bungkulan Memilih......

 

Bungkulan, 25 Juni 2019, telah dilaksanakan Penetapan Calon Perbekel dan Pengambilan Nomor Urut Calon Perbekel Periode 2019-2025, bertempat dikantor Perbekel Bungkulan. 

Panitia Pemilihan Perbekel Periode mengundang Ketua BPD serta Anggota, Ketua LPM serta Anggota, Kelian Desa Pakraman Bungkulan, Kelian Desa Pakraman Sari Besikan, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Tokoh Masyarakat, Perangkat Desa, dan Ketua Karang Taruna Desa Bungkulan untuk ikut menyaksikan Tahapan / Proses Penetapan dan Pengambilan Nomor Urut calon Perbekel. Sebelumnya, tahapan-tahapan mulai dari proses Pendaftaran Bakal Calon Perbekel, Proses Pendataan DPS, DPT, hingga tahap Verifikasi kelengkapan administrasi bakal Calon Perbekel telah dilaksanakan dengan baik, sesuai dengan jadwal yang telah diagendakan oleh Panitia Pemilihan Perbekel Kabupaten. Menurut "Sekretaris Desa Bungkulan" dalam hal ini sekaligus sebagai PLH Perbekel sementara selama melaksanakan Cuti, Pelaksanaan Tahapan-tahapan tersebut sudah dilaksanakan dengan baik dan terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait selama melaksanakan Tahapan tersebut.

dari 5 (kelima) calon perbekel yang sudah ditetapkan, incumbent kembali mencalonkan dirinya untuk ikut berkompetisi dengan 4 (empat) pendatang baru yang tidak asing lagi bagi masyarakat Desa Bungkulan. Rencananya Tahapan Pemilihan Langsung akan dilaksanakan pada Tanggal 31 Oktober 2019 yang sudah ditetapkan oleh Panitia Pemilihan Perbekel Kabupaten. dalam rentang waktu 4 (empat) bulan menuju Pemilihan, tentu harapannya kepada Calon Perbekel dan semua pihak atau seluruh unsur - unsur masyarakat Desa agar tetap menjaga keamanan, kenyamanan, dan kondusifitas situasi yang ada di Desa Bungkulan. "Ketua BPD Desa Bungkulan" menambahkan, dalam kurun waktu tersebut diharapkan para calon perbekel tetap mengikuti peraturan yang telah disepakati dan mampu memberikan contoh cara berdemokrasi yang sehat kepada masyarakat Bungkulan. 

melalui tahapan pemilihan Perbekel ini, harapan bagi masyarakat Desa Bungkulan bagi calon yang terpilih baik Incumbent maupun Pendatang baru adalah membawa Desa Bungkulan ke arah lebih baik, mensejahterakan warganya dan membangkitkan kembali kesenian - kesenian yang telah diwariskan oleh penglingsir / tokoh - tokoh hebat dulu yang telah membawa nama Desa Bungkulan dikenal Sejagat Bali. 

.

.

.

.

.

.

 

Bungkulan Indah cool

 

Dokumen Lampiran : JELANG PILKEL DESA BUNGKULAN, PARA KANDIDAT CALON PERBEKEL BEREBUT HATI MASYARAKAT


Komentar atas JELANG PILKEL DESA BUNGKULAN, PARA KANDIDAT CALON PERBEKEL BEREBUT HATI MASYARAKAT

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Bungkulan

tampilkan dalam peta lebih besar