POSYANDU DAN KUNJUNGAN RUMAH IBU NIFAS
19 September 2022 12:54:34 WITA
Secara rutin Bidan Desa, KPM, dan kader rutin melaksanakan Posyandu di wilayahnya masing-masing. Hari ini Senin, 19 September 2022 Posyandu digelar di Banjar Dinas Alasharum. Selain Bidan Desa, KPM, dan Kader, Posyandu setiap harinya juga didampingi oleh tenaga kesehatan dari Puskesmas Sawan yang memantau langsung pelaksanaan Posyandu. Kelian Banjar Dinas juga berperan aktif untuk mendukung kegiatan Posyandu sehingga biosa berjalan dengan lancar.
Banyak manfaat yang bisa didapat Ibu dan Balita yang rutin datang ke Posyandu, diantaranya memperoleh kemudahan mendapatkan informasi dan pelayanan kesehatan bagi ibu, bayi, dan anak balita, pertumbuhan balita terpantau sehingga tidak menderita gizi kurang atau gizi buruk, apabila terdapat kelainan pada bayi, anak balita, ibu hanil, ibu nifas, dan ibu menyusui dapat segera dirujuk ke puskesmas, selain itu juga sebagai sarana interaksi sosial dengan peserta Posyandu lainnya tentang kesehatan ibu, bayi, dan anak balita.
Selain Posyandu, Bidan Desa dan KPM juga rutin melaksanakan kunjungan ke rumah ibu nifas (ibu pasca melahirkan). Ibu nifas yang dikunjungi adalah ibu dengan kehamilan risiko tinggi, artinya keadaan yang dapat mempengaruhi keadaan ibu maupun janin pada kehamilan yang dihadapi. Ibu nifas yang memiliki riwayat hamil dengan risiko tinggi diantaranya memiliki penyakit kronis, umur < 20 tahun dan > 35 tahun, dan jarak kelahiran terlalu dekat. Dalam kunjungannya selain memeriksa kondisi bayi, Bidan Desa dan KPM juga memberikan konseling kepada ibu mengenai asuhan bayi dengan berat badan lahir rendah, jadwal pemberian imunisasi dan menganjurkan ibu untuk rajin mengajak bayi mengikuti kegiatan posyandu setiap bulan, serta memberikan multivitamin dan susu untuk ibu.
Komentar atas POSYANDU DAN KUNJUNGAN RUMAH IBU NIFAS
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Giat Imunisasi Dalam Rangka Memenuhi Target Cakupan Imunisasi Nasional Bayi dan Balita Desa Bungkula
- Pemeriksaan atas Kegiatan Pembangunan yang dilaksanakan Pemerintah Desa Tahun 2024 Oleh Inspektorat
- Kegiatan Pelacakan Kematian Bayi Baru Lahir Dan Balita Di Banjar Dauh Munduk Dan Banjar Badung
- Kegiatan Posyandu Rutin Desa Bungkulan Banjar Dinas Dauh Munduk
- Kegiatan Kirab Pataka I Gusti Ngurah Rai Tiba Di Monumen Perjuangan Cura Dhira Wahana Bungkulan
- Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa Tahun 2025.
- Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa Tahun 2025.