MUSRENBANGDES PENYEPAKATAN RKP DESA TAHUN 2023 DAN DU-RKP TAHUN 2024
07 Desember 2022 13:55:44 WITA
Pemerintah Desa Bungkulan telah mengadakan Musrenbang Desa dengan agenda penyepakatan Rencana Kerja Pemerintah Desa tahun 2023 dan DU-RKP tahun 2024 pada hari Rabu, 7 Desember 2023 di Aula Kantor Perbekel Bungkulan.
Peserta musyawarah yang hadir diantaranya perwakilan dari Camat Sawan, Pendamping Desa Kecamatan, ketua BPD dan anggota, perangkat Desa Bungkulan, ketua LPM dan anggota, Kelian Desa Adat Bungkulan dan prajuru, Kelian Desa Adat Sari Besikan dan prajuru, para Kelian Subak se- Desa Bungkulan, ketua dan anggota TP-PKK Desa Bungkulan, Tim RKP Desa Bungkulan, Tim Verifikasi RKP Desa Bungkulan, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Kader Pembangunan Manusia (KPM), Bidan Desa, Tokoh Masyarakat, dan Ketua Karang Taruna,
Kegiatan yang dimulai pada pukul 10.00 wita dibuka oleh Perbekel Desa Bungkulan, I Ketut Kusuma Ardana, S.TP. Dalam kesempatan ini beliau memaparkan bahwasannya Musrenbang ini adalah bagian dari penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa. “Fokus kegiatan Desa Bungkulan saat ini adalah bagaimana menjadikan Desa Bungkulan menjadi desa mandiri dalam hal sumber pendanaan yang berasal dari Pendapatan Asli Desa (PAD)” ujar Perbekel Bungkulan. Beliau juga memaparkan bahwa Desa Bungkulan memiliki potensi Sumber Daya Alam yang besar yang jika dimanfaatkan dan diolah dengan baik bisa menjadi destinasi wisata yang terkenal. “Salah satu program kita kedepan adalah menyediakan layanan internet desa yang bekerja sama dengan salah satu provider internet, yang akan dikelola oleh BUMDES” tambah Perbekel.
Acara dilanjutkan dengan sambutan ketua BPD Bungkulan yang diwakili oleh sekretaris BPD Bungkulan. “Progam-program yang akan disampaikan nantinya diharapkan tidak keluar dari RPJM 2023 yang merupakan visi dan misi Perbekel terpilih. Program-program yang dibuat pun sudah selau berkoordinasi dengan pendamping desa agar tidak terjadi penyalahgunaan anggaran. Kami harapkan juga masyarakat bisa menyampaikan masukan dan aspirasi kepada BPD selaku perwakilan dari masyarakat agar nantinya bisa kami sampaikan kepada Pemerintah Desa” ujar Nyoman Suarjana,S.Pd., M.Pd. selaku sekretaris BPD Bungkulan.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan RKP Desa tahun 2023 oleh Sekretaris Desa Bungkulan. Dari hasil diskusi terhadap materi, selanjutnya peserta musyawarah menyepakati beberapa hal berketetapan menjadi kesepakatan dari musyawarah perencanaan pembangunan desa ini yaitu :
- Menyepakati RKPDes Tahun 2023
- Menyepakati DU-RKP Tahun 2024
Sebelum acara ditutup dilaksanakan penandatangan Berita Acara Hasil Musrenbang Desa, oleh perwakilan peserta dilanjutkan oleh Ketua BPD dan Kepala Desa.
Komentar atas MUSRENBANGDES PENYEPAKATAN RKP DESA TAHUN 2023 DAN DU-RKP TAHUN 2024
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- SELAMAT MENYAMBUT HARI NATAL DAN TAHUN BARU 2025
- Penyaluran BLT Dana Desa Periode Bulan Desember Sebanyak 16 Keluarga Penerima Manfaat
- PENYALURAN PBP BAPPEDALITBANG KABUPATEN BULELENG UNTUK 243 KEPALA KELUARGA DI DESA BUNGKULAN
- Apresiasi Ibu dan Balita Rajin Hadir Setiap Bulan Ke Posyandu Selama Tahun 2024.
- Kunjungan Validasi Gizi Pengukuran Berat Badan dan Tinggi Badan Balita di Banjar Sema
- Fogging di Wilayah Banjar Dinas Ancak Pemdes Bungkulan Himbau Mayarakat Bersama Menjaga Lingkungan
- SINGA PINTER TRANSFORMASI DIGITAL PELAYANAN PUBLIK KABUPATEN BULELENG